Jum'at, 29 Maret 2024 Perhatian : Pengambilan berita kabarriau.net harus mencantumkan kabarriau, boleh krN, atau kami akan menuntut sesuai UU No.12 Thn 1997 tentang Hak Cipta
 
Wakil Ketua BPN Ahmad Muzani memperkirakan pertemuan tersebut sangat berdampak besar terhadap raihan
Prabowo Diperkirakan Dulang Suara Banyak usai Bertemu Ustaz Abdul Somad
Senin, 12 April 2019 - 13:15:12 WIB

kabarriau.net - Politik
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto bertemu dengan Ustaz Abdul Somad. (Foto Instagram @indonesiaadilmakmur)
SHARE
   
 

Jakarta

Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Ahmad Muzani turut menanggapi adanya pertemuan antara Capres Nomor Urut 02 Prabowo Subianto dengan ulama kondang Ustaz Abdul Somad (UAS).

Ia memperkirakan pertemuan tersebut sangat berdampak besar terhadap raihan suara untuk Prabowo - Sandiaga dalam Pilpres 2019.
Sebab, kata Muzani, UAS memiliki banyak pengikut atau jamaah yang loyal dan setia mengikuti langkanya. Apalagi setelah adanya sinyal dukungan UAS ke Prabowo melalui pertemuan keduanya.

"Iya, iya berdampak karena UAS itu kan punya pengikut, pengagum, jemaah yang cukup besar. Tidak pernah ada jamaah UAS yang sedikit, selalu meluber. Sehingga apa yang disampaikan oleh Ustaz Somad hari ini insyaallah akan diikuti oleh pengikut, oleh santri, dan oleh para jemaahnya," tutur Muzani di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Kamis (11/4/2019).

Meski tidak secara gamblang menyebutkan pertemuan UAS terkait dukungan resmi untuk Prabowo dan Sandiaga. Namun Muzani mengatakan sinyal dukungan dari UAS tersebut dapat dirasakan.

"Ya Alhamdulillah, kalau seorang ulama, seorang UAS ada sinyal untuk memberikan dukungan kepada Pak Prabowo, setidaknya mendoakan buat kami itu moral yang cukup kuat. Doa yang cukup kuat dari seorang ulama. Mudah-mudahan doa itu insyaallah akan terkabul," ujar Muzani.

Diketahui, Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto bertemu dengan Ustaz Abdul Somad (UAS), Kamis (11/4/2019). Prabowo mendapatkan kenang-kenangan minyak wangi dan tasbih dari UAS.

Pertemuan itu diungkapkan oleh adik kandungnya Prabowo, Hashim Djojohadikusumo saat menghadiri acara Deklarasi Aliansi Advokat Indonesia Bersatu di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (11/4/2019) malam.

Hasyim yang juga Direktur Komunikasi dan Media BPN Prabowo - Sandiaga itu menilai pertemuan itu memberikan sinyal soal dukungan UAS dalam Pilpres 2019.

"Kita saksikan suatu pertemuan antara Ustaz Abdul Somad yang kita semua hormati bertemu dengan pak Prabowo, dukungan beliau sudah jelas kemana," kata Hashim.sumber:suara.com

(3381) Dibaca

 
Komentar Anda :
 




 
Redaksi | Indeks Berita | RSS | Indeks Iklan Copyright © 2010-2023 by KabarRiau.net. All Rights Reserved