Selasa, 16 April 2024 Perhatian : Pengambilan berita kabarriau.net harus mencantumkan kabarriau, boleh krN, atau kami akan menuntut sesuai UU No.12 Thn 1997 tentang Hak Cipta
 
Syamsurizal, S.Ag,Msi Anggota DPRD Siak Serahkan Bantuan Disinfektan Kepada Camat Sungai Apit
PEDULI PENYEBARAN COVID-19 ”Anggota DPRD Siak Syamsurizal Sumbang Disinfektan”
Kamis, 26 Maret 2020 - 06:22:07 WIB

kabarriau.net - DPRD Siak
Foto Bersama Anggota DPRD Siak Syamsurizal, S.Ag,Msi, Camat, Kapolsek, Kepala Puskesmas, Lurah, Danramil Sungai Apit Peltu Sutikno.
SHARE
   
 

Sungai Apit

Untuk antisipasi penyebaran wabah virus corona (Covid-19) Syamsurizal, S.Ag,Msi seorang anggota DPRD kabupaten Siak Dapil I (Kecamatan Siak, Sabak Auh, Mempura, Bungaraya, Pusako dan Sungai Apit) serahkan bantuan 2 mesin pompa Disinfektan 25 liter cairan Disinfektan kepada camat Sungai Apit, Kamis (26/3).

Penyerahan bantuan 2 mesin pompa Disinfektan 25 liter cairan Disinfektan tersebut diterima langsung oleh Camat Sungai Apit Wahyudi, S,STP untuk antisivasi penyebaran Virus Carona (Covid-19) di wilayah kecamatan Sungai Apit kabupaten Siak provinsi Riau.

Diacara tersebut juga turut hadir Kapolsek Sungai Apit, AKP.Yudha Efiar,SH, Kepala Puskesmas Sungai Apit Dr.Adrian Hidayat, Lurah Sungai Apit, Susandi, M.IP, Danramil Sungai Apit Peltu.Sutikno.

Menurut Wahyudi, bantuan Disinfektan yang diberikan Anggota DPRD Siak Syamsurizal kepada pemerintah kecamatan Sungai Apit sangatlah bermanfaat bagi masyarakat Kecamatan Sungai Apit.

”Ini bentuk kepedulian wakil rakyat kepada masyarakat, apalagi menyangkut tentang nyawa orang banyak dan isyaallah akan kita pergunakan dengan sebaik mungkin bantuan tersebut terutama pada tempat-tempat masyarakat berkumpul seperti masjid, pasar dan taman kota, agar masyarakat kita terhindar dari musibah Corona ini” jelasnya.krN-Wardani

(7360) Dibaca

 
Komentar Anda :
 


 
Redaksi | Indeks Berita | RSS | Indeks Iklan Copyright © 2010-2023 by KabarRiau.net. All Rights Reserved